PERSAGI ACEH ADAKAN RAPAT KERJA BERSAMA KETUA DPP PERSAGI PUSAT

Banda Aceh, 01 Desember 2022
PERSAGI Aceh mengadakan Kegiatan Rapat Kerja bersama Ketua umum DPP Persagi Pusat yang bertempat di hotel kyriad. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rapat kerja perdana yang dilakukan secara luring dengan mengundang seluruh perwakilan DPC Persagi Aceh. Dihadiri oleh sejumlah perwakilan DPC diantaranya DPC Persagi Aceh Selatan, DPC Sabang, DPC Banda Aceh, DPC Aceh Timur, DPC Bener Meriah, DPC Aceh Besar, DPC Aceh Tamiang, DPC Kota Langsa, DPC Pidie, DPC Lhokseumawe, DPC Aceh Utara, DPC Nagan Raya, DPC Pidie Jaya, DPC Aceh Barat, DPC Singkil, DPC Aceh Jaya, DPC Bireun, dan DPC Aceh Tenggara.

Pada kegiatan tersebut membahas beberapa hal mengenai program kerja DPC Aceh, Permasalahan yang dihadapi oleh masing-masing DPC serta tanggapan dan arahan terkait pemaparan program kerja tersebut.
Dalam Arahan dari Ketua DPP Persagi, ibu Rudatin SST, MK, SKM, M.Si menyampaikan beberapa hal terkait isu profesi gizi dan organisasi profesi bahwa akan banyak hal gesekan ketika menjalani program oleh karena itu perlu untuk terus meningkatkan kompetensi dengan mengikuti berbagai pelatihan, melanjutkan sekolah ke tingkat yang lebih tinggi, dan mengikuti berbagai kegiatan untuk meningkatkan skill sebagai seorang Ahli Gizi. Lebih lanjut beliau menambahkan setiap pengurus Persagi harus memiliki KTA dan dihimbau untuk aktif juga dalam membuat tulisan untuk dimasukkan ke jurnal gizi. Beliau menyampaikan tugas Persagi masih banyak oleh karenanya kita harus berjuang bersama memajukan gizi di Indonesia dan harapannya kedepan setiap DPD memiliki Rumah Gizi.

Ketua DPD Persagi Aceh, Junaidi, S.ST., M.Kes dalam kata sambutannya menyampaikan terkait arahan perkembangan organisasi profesi untuk dapat membuat program-program agar masyarakat dapat mengenal kita dan kita juga mengenal masyarakat serta lakukan kegiatan yang tidak biasa dilakukan oleh orang lain sehingga hanya Ahli Gizi saja yang dapat melakukan kegiatan itu. Beliau juga mengharapkan dengan diadakannya rapat kerja ini dapat mempererat silaturahmi, meningkatkan pemahaman terkait organisasi profesi, dan meningkatkan kepedulian anggota Persagi serta mengajak seluruh pengurus untuk dapat bekerjasama bangkit meningkatkan kemampuan karena masalah gizi Indonesia masih sangat banyak.