Pelantikan pegurus baru Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) gizi periode 2021-2022 di Aula Direktorat Poltekkes Kemenkes Aceh pada hari selasa 07 September 2021.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh calon pengurus baru himpunan yang berjumlah 32 orang, Direktur Poltekes Kemenkes Aceh, Wadir 2 dan juga Wadir 3 Poltekkes Kemenkes Aceh, Ketua Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Aceh, ka.prodi DIV jurusan gizi Poltekkes Kemenkes Aceh, ketua HMJ periode sebelumnya, ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), beserta beberapa tamu undangan dari seluruh Ormawa yang ada di kampus Poltekkes Kemenkes Aceh.
Kegiatan ini mengusung tema “Bersama Membangun Organisasi Yang Progresif, Aktif, Dan Islami”. Tema tersebut memiliki arti yang sangat mendalam seperti yang disampaikan oleh ketua direktur bapak T.Iskandar Faisal, S,Kp. M. Kes, dimana beliau menerjemahkan setiap kata dari tema tersebut, beliau menyebutkan bahwa “arti dari progresif itu sendiri yaitu menuju ke arah kemajuan, aktif itu sendiri memiliki arti giat dalam setiap urusan dan islami artinya nilai keislaman yang melekat pada sesuatu”.
Ketua jurusan gizi bapak aripin ahmad, S.Si.T, M.Kes juga menyebutkan bahwa “himpunan mahasiswa merupakan ornamen penting yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh mahasiswa untuk berkreasi dan berekspresi”.
Saudara Muhammad Haiqal yang merupakan ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) gizi periode 2020-2021 juga menyebutkan bahwa “Jangan Tanyakan Apa yang negara Berikan Kepadamu, Tapi Tanyakan Apa yang Kamu Berikan Kepada negara mu! Kata-kata tersebut diucapkan oleh John F. Kennedy. Kalimat tersebut bisa diartikan tanggung jawab kita sebagai warga negara yang baik. Begitu juga dengan jurusan kita, Jangan Tanyakan Apa yang jurusan Berikan Kepadamu, Tapi Tanyakan Apa yang Kamu Berikan Kepada jurusan mu!”.
Acara ini diawali dengan pembacaan ayat suci alqur’an, menyanyikan lagu indonesia raya dan mars gizi nasional, kata sambutan dari Direktur dan juga Ketua Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Aceh, pembacaan SK organisasi serta pelafalan sumpah pelantikan oleh bapak ketua jurusan dan diikuti oleh 32 orang pengurus Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) gizi periode 2021-2022, pelantikan ini dikukuhkan dengan serah terima jabatan dari ketua HMJ periode 2020-2021 kepada ketua HMJ periode 2021-2022 dalam bentuk penandatanganan berita acara serah terima jabatan yang disaksikan oleh seluruh tamu undangan.Kegiatan tersebut di akhiri dengan pembacaan doa dan foto bersama pengurus himpunan, dosen yang berhadir dan juga seluruh tamu undangan dari setiap Organisasi Mahasiswa (Ormawa) poltekkes kemenkes aceh.
Dengan dilantiknya himpunan mahasiswa jurusan (HMJ) gizi periode 2021-2022 semoga dapat mengemban amanah nya dan berkontribusi langsung untuk jurusan gizi poltekkes kemenkes aceh, baik dalam bidang akademik maupun non akademik.
Serta apresiasi yang sebesar-besarnya kepada pengurus Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) gizi periode 2020-2021 yang telah berhasil mengemban tugas dengan baik dan patut untuk menjadi contoh kepada generasi selanjutnya.