Senin 20 September 2021. Jurusan Gizi bersama Tim Satuan Pengawas Internal (SPI Poltekkes Kemenkes Aceh melakukan kegiatan evaluasi progres Indikator Kinerja Utama (IKU) tahun 2021 serta sosiliasasi LHKPN dan LHKASN.
Kegiatan ini diikuti oleh Pengelola Jurusan Gizi terdiri dari Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, Ketua Prodi D3 Gizi, Ketua Prodi D4 Gizi dan Dietetika, Ketua Prodi Teknik Laboratotium Medik (TLM) dan seluruh sekretaris prodi dan koordinator. Paparan sosialisasi LHKPN dan LHKASN disampaikan oleh ibu Rini Mulyani, SE.Ak, M.Si (Sekretaris SPI Poltekkes Aceh) selanjutnya evaluasi progres IKU disampaikan oleh ibu Faridah Hanum, S.Si, M.Si (Koordinator SPME). Ketua jurusan Gizi Poltekkes Aceh Dr. Aripin Ahmad, S.Si.T, M.Kes menyatakn sangat mengapresiasi kegiatan ini dan diharapkan hasil evaluasi ini agar bisa menjadi rekomendasi tim SPI untuk penyusunan kebijakan Poltekkes Aceh kedepan dalam mengembangkan program-program untuk mendukung dan berbasis pada IKU.